5 Alasan Kenapa Keriting Itu Asik
9:20 AM
Gue yakin lu udah sering banget mikirin 1001 alasan kenapa keriting itu banyak problem-nya. Dari pusing nyari produk, rentan mengembang berlebihan, sampai-sampai dikira siluman pudel (brokoli, singa, apa lah get creative). Tapi, mengutip dari Joy di pelem Inside Out, "let's focus on the positive!" Gue akan ngomongin 5 hal yang membuktikan kalau punya rambut keriting itu ASIK. Serius. A-S-I-K.
1. Magnet perhatian
Di tengah lautan kepala berambut lurus, ada semak-semak yang mencluat menari perhatian. Semak-semak itu rambut kita. Hehe. Dari sisi ratio rambut lurus dan rambut keriting saja, langsung terlihat bahwa rambut keriting itu limited edition. Nggak heran kan kalau ada orang-orang yang mau mengkoleksi kamu (Eh?).
All kidding aside, hal inilah yang membuat kita sering ditanya "rambut kamu asli?" atau "kalau nge-blow susah nggak?" atau "gimana cara sisirannya?". Mungkin kamu udah bosen ngejawab ini, tapi inget deh, mereka bertanya karena mereka nggak tau dan ingin tau. Gunakan kesempatan ini buat ngajarin mereka tentang rambut keriting dan cara kamu merawatnya. Kan tak kenal maka tak sayang.
2. Kamu terlihat lebih imut (dari aslinya)!
Semua hal yang bulet-bulet itu imut. Makanya anak kecil suka bola, para gamer suka Poring (contohnya tua bener, Jo), dan khalayak banyak mengira kamu lebih imut (bahkan muda!) dari diri kamu yang sebenarnya. Jangan bingung. Itu karena bulet-bulet yang ada di kepalamu. Bukan karena senyuman menawan, atau karena umur kamu yang masih 3 tahun.
Gue nggak ngarang loh kalau hal yang bulet itu lucu. Buktinya, tahun 1943 seorang scientist bernama Konrad Lorenz membuat teori Kinderschema yang mengatakan kalau salah satu hal yang membuat sesuatu terlihat imut adalah "soft, elastic body surface". Secara rambut adalah the extension of our body, ya... jelas lah rambut keriting yang lebut dan elastis membuat kita kelihatan lebih muda, imut, lucu dan ingin disayang.
Padahal aslinya biasa aja sih. Ehem.
3. No hourly maintenance
Plus, kamu nggak perlu cuci rambut tiap hari, dan nggak perlu nunggu rambut 100% kering sebelum cabut ke kantor. Soal styling, banyaaaak banget cara membuat rambut kamu kelihatan beda hanya dengan ikat rambut. Dan saat ikat rambut tak ada, pelintir aja ujungnya dan rambut kamu bakal tetap menahan bentuknya. Ah, I love it!
4. Kalau basah keliatan kaya putri duyung
Artwork by TallnCurly |
5. Nggak ada yang tau kamu baru bangun!
Ini favorit gue! Secara gue pemalas dalam bidang resik-resik, ngurusin rambut keriting adalah hal terakhir yang perlu gue pusingin. Saat bangun pagi, rambut tinggal digeser sedikit, di-fluff sedikit, langsung siap dibawa keluar rumah.
Kuncinya cuma cara tidur yang tepat (yang mau baca tentang ini, komen dibawah ya). Pokoknya, selama rambut keritingmu sudah kering, dia akan nge-set dan kamu nggak perlu ngurusin lagi. Pokoknya, rambut keriting adalah tekstur terbaik buats para pemalas lah!
That's it!
Itulah 5 hal yang bikin rambut keriting wajib dibanggakan, dan layak dirawat. Semoga blog post kali ini bikin kamu semakin percaya diri, dan senang menunjukan rambut natural kamu!
PS: Giveaway contest masih dibuka! Check post ini buat informasinya.
EXCITING UPDATE:
Gue baru balik dari Expo East di Baltimore. Disana gue ngeliat banyak produk perawatan rambut yang natural dan organik. Secara gue dihujani banyak sample gratis, gue bakalan ngomongin beberapa produk lokal Amerika yang gue temui ini, ok? Reviews coming soon!
Thanks for reading and being a part of this blog, guys! MI AMORE!!
3 comments
hey kak, numpang jalan-jalan ya.. saya setuju sama yang nomor 5, mau habis bangun tidur atau nggak, rambutnya tetep sama aja :D
ReplyDeleteHey Kar, thanks ya udah maen-maen! Emang yg #5 itu rahasia yg nggak bole dibilang-bilang. Huehuehue
Deletehy kk. slm knal.sya hendri, lgi pusing dgn rambut kriting. mau gunting pendek tpi tkut slah model lgi. mau spiral rambut tpi tak produk dan carax. tlong bantu sya ya. thanks
ReplyDelete